Senin, 24 September 2012

HADAPI SEKARANG JUGA


HADAPI SEKARANG JUGA
            Seorang petani tua selama bertahun – tahun di sekeliling sebuah batu besar  di salah satu petak sawahnya. Batu itu telah mematahkan beberapa mata bajaknya dan sebuah cangkul petani. Anehnya, makin hari batu itu  semakin tumbuh besar dan semakin menyulikan pak tani.
            Pada suatu hari setelah mata bajaknya kembali patah dan teringat akan berbagai kesulitan yang telah ditimbulkan batu itu selama bertahun – tahun, akhirnya ia memutuskan untuk melakukan sesuatu.
            Ketika ia menancapkan linggis ke dasar batu itu, ia terkejut karena menemukan batu itu memiliki ketebalan  sekitar 20cm  dan dapat menghancurkanya dengan mudah dengan menggunakan sebuah palu besar. Maka, ia pun menyingkirkan pecahan – pecahan batu itu dari letaknya sambil tersenyum. Ia ingat akan kesulitan yang timbul dari batu itu selama bertahun – tahun dan betapa mudahnya ia seharusnya dapat mengatasi batu itu dengan segera.

HAL YANG DAPAT DIPETIK DARI PENGGALAN CERITA ITU ADALAH:
Sebelum kita mencoba segala sesuatu kita tidak akan pernah tau betapa mudahnya kita mengatasinya. Oleh karena itu jangan pernah menhindari masalah tapi hadapi masalah itu segera agar tidak banyak menimbulkan kesulitan pada diri kita.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar